Featured

Pengertian Data pada Komputer Dalam ilmu komputer, data adalah informasi yang cocok digunakan dengan komputer. Data sering dibedakan dari program. Program sendiri adalah kumpulan instruksi tentang detil pekerjaan yang harus dilakukan komputer. Sedangkan data adalah segala sesuatu yang bukan merupakan kode program namun digunakan dalam komputasi program. Dalam kehidupan sehari-hari, file binary (tak lain adalah file yang tak terbaca manusia) seringkali disebut sebagai “data” dan dibedakan dari file teks yang DAPAT dibaca manusia. Ini tak semuanya benar karena definisi data adalah bagian yang digunakan entah itu dapat dibaca maupun tidak. Karena data apapun bentuknya adalah sesuatu yang diolah. Sekedar intermezzo, total data yang ada di tahun 2007 diperkirakan mencapai 281 milyar gigabytes (atau sama dengan 281 exabyte) DATA VS PROGRAM Pada dasarnya, komputer mengikuti instruksi yang diberikan. Kumpulan instruksi yang digunakan untuk melakukan serangkaian aksi disebut program. Mungkin secara sederhananya, program akan dieksekusi langsung oleh komputer dan mengandung kode-kode mesin. Unsur-unsur yang dimanipulasi oleh program namun tak dieksekusi oleh CPU mengandung data. Umumnya, file-file berbeda digunakan untuk menyimpan program maupun data. File executable mengandung program, file selain itu adalah file data. Namun, file executable juga dapat mengandung data yang disisipkan ke dalamnya. Ada juga beberapa file yang memiliki data segment. Mari ambil sebuah contoh: seorang pengguna dapat menginstruksikan sistem operasi untuk memuat (load) program word processor (pengolah kata) kemudian menyunting (edit) dokumen yang tersimpan. Pada contoh ini, dokumen dapat dianggap sebagai data (karena dia dioperasikan oleh program). Jika word processor juga mendukung fitur spell checker, maka kamus (word list) yang digunakan untuk spell checker dapat juga dianggap sebagai data. Sedangkan algoritma yang digunakan untuk memeriksa kata disebut sebagai kode. Terkadang perbedaan antara program dan data bisa menjadi kabur. Sebuah interpreter misalnya, adalah sebuah program. Pada kasus bahasa seperti JAVA misalnya, input data yang dilewatkan ke interpreter adalah program juga namun tak diberikan dalam bahasa mesin. Dalam beberapa kasus, program yang diinterpretasi dapat juga berupa file teks (contohnya PHP, JavaScript) yang dimanipulasi oleh penyunting teks. Dapat dikatakan juga bahwa program tersebut diasosiasikan / dianggap sebagai data plain text. Metaprogramming juga melibatkan manipulasi program lain sebagai data.
Jika Anda menyukai Artikel di blog ini, Silahkan klik disini untuk berlangganan gratis via email, dengan begitu Anda akan mendapat kiriman artikel setiap ada artikel yang terbit di Anggi Rocker

0 komentar:

Posting Komentar

Terima kasih telah berkunjung ^_^ ! Silahkan tinggalkan komentar untuk respon/pertanyaan.
[-] jangan berkomentar SPAM (promosi, dll,)
[-] jangan komentar yang berisi link hidup,
[-] jangan berkomentar yang tidak relevan dan berkualitas rendah ,karena akan saya abaikan dan tidak akan saya Approve. Maaf apabila ada komentar yang belum saya tanggapi karena saya tidak online 24 Jam. Terima kasih.
SERING-SERING BERKUNJUNG SOBAT

 
Support : Google Impact | Google.com
Copyright © 2013. 1# | Knowledge and inspiration - All Rights Reserved
Template Modify by Anggirocker
Proudly powered by Blogger